Assalamualaikum Sweetmeat.
Kreasi hari ini adalah Pangsit Kurma Keju Goreng.
Ini merupakan hasil kreasi keempat saya menggunakan @kurmahijra
Simak bahan dan cara pembuatannya yuk,
Pangsit Kurma Keju Goreng
Bahan :
Kurma Hijra
Keju
Kulit Pangsit
Minyak goreng
Cara membuat :
Pertama potong setengah bagian kurma hijra, buang bijinya lalu masukkan potongan keju yang sudah dipotong kecil-kecil ke dalam kurma hijra . Selanjutnya ambil kulit pangsit dan letakkan kurma hijra yang sudah berisi potongan keju ke bagian tengah kulit pangsit.
Lalu lipat membentuk sebuah bungkusan (lipat sesuai selera) ya Sweetmeat.
Dan lakukan hingga semuanya habis.
Kemudian masukkan minyak goreng kedalam wajan dan goreng pangsit kurma keju
hingga kuning keemasan atau hingga matang.
Dan Pangsit kurma keju pun siap untuk disajikan.
Selamat mencoba Sweetmeat.
#kurmatunisia #kurmabertangkai #degletnour #dates #ramadhan #thesweetnessofparadise #manisdanberkah #airnabeez #tozeur #kurma #sunnah #herbal #kreasiberkah #kreasiberkahhijra #kurmahijra #manisdanberkah .
©2020 Insight First Consulting 2017 | Kurma Hijra | Boudjebel