Manfaat Kurma

Ahli kesehatan menganjurkan untuk mengkonsumsi 20-35 gram serat per hari. Serat makanan ada dalam dua bentuk - larut dan tidak larut. Setiap bentuk serat memberikan fungsi yang sama manfaatnya.

Serat larut meningkatkan kerja sistem pencernaan. Serat larut dapat membantu mengontrol diabetes dengan mengurangi kadar tinggi glukosa dalam darah. Serat larut juga terbukti dapat membantu mengurangi kadar kolesterol, terutama kolesterol jahat Low Density Lipoprotein (LDL).

Kurma memiliki konsentrasi tertinggi polyphenol dari buah kering. Kurma merupakan salah satu sumber alami terbaik kalium. Kalium adalah mineral penting bagi tubuh untuk mempertahankan kontraksi otot, termasuk otot jantung vital. Kalium diperlukan untuk menjaga sistem saraf yang sehat dan dengan demikian baik untuk menyeimbangkan metabolisme tubuh. Meningkatkan sekitar 400 mg kontribusi potassium dapat menurunkan 40% risiko stroke. Jumlah ini bisa diperoleh dalam satu porsi tambahan kurma per hari.

Kurma juga membantu menjaga tekanan darah dan mengandung berbagai vitamin B - thiamin, riboflavin, niacin, vitamin B-6 dan asam pantotenat. Vitamin ini memiliki berbagai fungsi yang membantu menjaga kesehatan tubuh - menjaga metabolisme karbohidrat dan menjaga glukosa darah, asam lemak, energi, serta membantu membentuk hemoglobin. Kurma juga mengandung magnesium yang penting untuk perkembangan tulang yang sehat dan metabolisme energi seta zat besi yang penting untuk produksi sel darah merah.

Selain itu, kurma tidak mengandung lemak dan bebas kolesterol. Konsumsi kurma secara rutin setiap hari, untuk membantu menjaga kesehatan tubuh.

NUTRITIONAL VALUES

Chemical Composition (dry basis) of Deglet Nour flesh

Dry matter a 86.42± 0.75
Protein a 1.71±0.08
Fat a 0.40±0.11
Total sugars a 88.02±0.60
Fructose a 16.54±0.34
Glucose a 19.85±0.60
Sucrose a 51.14±0.19
Ash a 1.78±0.10
Potassium 774.71±17.74
Calcium 25.05±6.82
Sodium 5.79±0.31
Magnesium 50.26±9.42
Iron 1.33±0.23
pH  5.45±0.02
aw  0.67±0.01

(a) : g1100g dry weight basis
(b) : mg/100g dry weight basis